Lobar Juara Nasional Lomba Tata Kelola BOS

GIRI MENANG –SMPN 1 Kediri Kecamatan Kediri berhasil menjadi juara ketiga nasional lomba tata kelola bantuan operasional sekolah (BOS) setelah melewati rangkaian penilaian oleh tim nasional yang terdiri dari KPK, BPK, Inspektorat dan ICW. Sekolah ini bersaing dengan 103 sekolah perwakilan seluruh provinsi. “ Ini hadiah untuk Lombok Barat,” ungkap Kepala SMPN 1 Kediri H. Muzapir kepada Radar Lombok, Rabu (24/8).

Baca Juga :  SDN 2 Cakranegara Juara Gerak Jalan

Tim sebelumnya turun ke sekolah menilai administrasi pengelolaan dana BOS. Presentasi dilangsungkan di Jakarta 12-15 Agustus lalu.” Kami terima penghargaan bersamaan dengan peringatan HUT Kemerdekaan RI,” jelasnya.

Ia mengaku bangga dengan tim managemen BOS dan TP3S. Baru kali ini SMPN 1 Kediri meraih juara di tingkat nasional. “ Mudah-mudahan ini bisa dipertahankan dan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain di Lombok Barat,” harapnya.

Baca Juga :  Pimpin Pertemuan Kedua EdWG G20, Kemendikbudristek Satukan Suara Untuk Pulihkan Pendidikan

Setelah mendapat penghargaan ini, pihak sekolah mengaku banyak mendapat  permintaan dari sekolah-sekolah lain untuk berbagi kiat agar BOS bisa dikelola dengan baik.(flo)

Komentar Anda