Lobar Ingatkan Pemprov Segera Tangani Jalan Rusak

RUSAK : Kondisi jalan menuju Pelabuhan Gili Mas Kecamatan Lembar yang membutuhkan perbaikan oleh Pemerintah Provinsi NTB. (Fahmy/Radar Lombok)

GIRI MENANG – Pemerintah Kabupaten Lombok Barat kembali mengajukan usulan perbaikan jalan protokol yaitu jalan utama dari simpang empat Masjid Baital Atiq Gerung hingga Kuripan ke Pemprov NTB. Jalan depan kantor Bupati Lobar ini masuk jalan provinsi. Selain itu Lobar juga mengajukan perbaikan jalan menuju pelabuhan Gili Mas Lembar.

Sekda Lombok Barat H. Ilham mengungkapkan Pemda masih tetap mengajukan perbaikan dua ruas jalan tersebut agar bisa mendapat perhatian Pemprov.”Usulan perbaikan dua jalan ini sudah sejak tahun sebelumnya, tetapi tetap kita minta kembali agar menjadi perhatian provinsi,” kata Ilham saat usai dilantik menjadi Sekda Lombok Barat, Senin (12/12).

Dari usulan yang sudah diajukan, sebenarnya untuk perbaikan jalan ini Pemprov sudah memberikan respon, namun dalam perjalanannya dan karena situasi terkini yang dialami oleh Pemprov, anggaran sejumlah program kena rasionalisasi, termasuk program yang yang diminta oleh Lombok Barat.”Sebenarnya sudah ada respon dari provinsi, tetapi karena ada pengurangan program yang berpengaruh ke usulan kita Lombok Barat,” tegasnya.

Pemkab Lombok Barat mengusulkan kembali agar perbaikan jalan itu menjadi prioritas.”Kita ingatkan kembali provinsi, makanya kita usulkan lagi agar menjadi prioritas provinsi melalui Dinas PU, bahwa jalan itu sangat dibutuhkan oleh masyarakat,” ungkapnya.

Jalan ini lanjut Ilham, sesungguhnya menjadi masalah bersama antara kabupaten dan Pemprov, karena dua jalan ini merupakan akses menuju ibukota kabupaten dan menunju akses ke pelabuhan internasional.

Seperti jalan menuju pelabuhan Gili Mas, Lombok Barat menjadi tempat singgah kapal pesiar. Kondisi jalan sangat buruk. “Masalah jalan ini menjadi masalah kita bersama. Makanya kita terus ingatkan provinsi,” ungkapnya.

Jalan yang menuju pelabuhan Gili Mas harus menjadi perhatian dari Pemprov NTB, karena itu sebagai penunjang kemajuan pariwisata.”Kita yakin provinsi juga sedang berusaha untuk menyelesaikan permasalahan jalan ini,” tegasnya.

Untuk diketahui, kondisi jalan menuju pelabuhan Gili Mas rusak dan banyak berlubang. Sebagai langkah antisipasi, pihak kepolisian melakukan perbaikan dengan cara menambal jalan yang berlubang.

Kasat Lantas Polres Lombok Barat, IPTU Agus Rachman mengatakan pihaknya melakukan perbaikan jalan dengan menambal jalan yang bolong menggunakan campuran semen cor. Kondisi jalan berlubang tersebut sangat berpotensi menimbulkan kerawananan terjadinya kecelakaan lalulintas. “Intinya adalah untuk menjamin keamanan dan keselamatan para pengendara yang melintas menjelang Nataru ini,” ungkapnya.(ami)

Komentar Anda