Lepas Kontrol, Tabrak Trotoar, Mobil dan Sopir Terbakar

Mobil dan Sopir Terbakar
TERBAKAR: Mobil yang dikendarai oleh Roni Indrawan saat terbakar di jalan bypass Dusun Mentokok Desa Penujak, kemarin. (M Haeruddin/Radar Lombok)

PRAYA – Kecelakaan tunggal terjadi di jalan bypass Dusun Mentokok Desa Penujak Kecamatan Praya Barat, sekitar pukul 14.45 Wita, Kamis kemarin (23/11).

Baca Juga :  Jalan ke Sembalun Lombok Timur Masih Ditutup

Sebuah mobil Daihatsu Grand Max menabrak trotoar median jalan hingga kemudian terbakar. Mobil ini kemudian diketahui dikendarai oleh Roni Indrawan, 29 tahun, warga Sesela Kecamatan Gunungsari Kabupaten Lombok Barat. Peristiwa nahas itu terjadi ketika Roni  mengemudikan mobil bernopol B 1719 PFX itu dari arah barat ke timur (Mataram-BIL). Roni diketahui melaju dengan kecepatan tinggi. Sementara cuaca sedang tidak bersahabat karena hujan deras yang mengakibatkan jalan menjadi licin.

Baca Juga :  Asmara Terlarang ‘Janda Malaysia’ Hingga Berujung Penjara

Setibanya di tempat kejadian perkara (TKP), Roni diperkirakan lepas kontrol (out control) hingga mobilnya kemudian menabrak trotoar median jalan. Karena kerasnya, mobil itu pun kemudian terguling beberapa kali sampai menabrak pohon di atas trotoar hingga kemudian terbakar. ‘’Kita sudah amankan kendaraanya dan korban sudah dilarikan ke RSU Mataram,’’ ungkap Kasatlantas Polres Lombok Tengah, AKP I Made Hendra Agustina. (cr-met)

Komentar Anda