Lekor-Babaretow Bakal Rebut Juara I

SENGIT: Pertandingan antara Lekor United melawan LTP berlangsung sengit di lapangan Babaretow Jelantik, kemarin (DHALLA/RADAR LOMBOK)

PRAYA-Pertandingan antara Lekor United melawan LTP kemarin (19/12) mengakhiri babak semi final Bupati Cup Lombok Tengah 2016.

Setelah tiga hari mengosongkan lapangan Babaretow Jelantik Jonggat, terhitung hari ini. Kedua tim ini akan bertarung lagi pada hari berbeda pekan ini. Yaitu, LTP akan berhadapan dengan musuh bebuyutannya Mitra Abadi KLU memperebutkan juara III dan IV. Sedangkan Lekor United akan berhadapan dengan sesama daerahnya Babaretow B memperebutkan juara I dan II.

Pertemuan keempat tim pada ajang final ini akan dihelat pada tanggal 23 dan 24 Desember ini. Tepatnya, pertandingan antara LTP dan Mitra Abadi pada Jumat (23/12). Sedangkan Babretow B akan menjamu Lekor United pada Sabtu (24/12) pekan ini. Pertemuan keempat tim ini dilakukan setelah Lekor United menunjukkan keperkasaan kemarin.

Anak-anak Lekor United sukses menumpas ketangguhan anak-anak LTP dengan skor 3-2 (Lekor United-LTP). Pertandingan sengit ini terjadi sejak set pertama. Kedua tim ini menunjukkan jati diri dan kekuatan mereka yang sebenarnya. Bahwa, siapa yang lebih unggul di antara keduanya.

Ternyata, setiap set menentukan ketangguhan mereka. Hingga akhirnya Lekor United lah keluar sebagai pemenangnya. Pada set pertama, anak-anak LTP awalnya membuktikan ketangguhannya. Mereka berhasil mengunci Lekor pada angka 21-25 (Lekor United-LTP).

Kekalahan pada set pertama ini tak membuat Lekor United lemah. Mereka malah semakin ganas bertarung pada set kedua. Sampai akhirnya mereka berhasil menyamai kedudukan dengan skor 25-19 (Lekor United-LTP). Angka yang cukup memalukan bagi anak-anak LTP, karena terlalu jauh ditinggalkan dana poinnya.

Kekalahan set kedua ini membuat anak-anak LTP semakin beringas. Mereka kembali memainkan peran masing-masing. Seperti Dedi Irawan dengan best smesh-nya, Daniel dengan tipuan cantiknya, Suryadi dan Tami dengan smes mamatikannya, serta Zik dengan umpan saktinya. Mereka memainkan bola dengan irama mematikan, sehingga berhasil meninggalkan anak-anak Lekor United pada angka 16-25 (Lekor United-LTP).

Kekalahan angka nyaris membuat anak-anak Lekor United keteter. Begitu juga memasuki set keempat. Anak-anak Lekor United sempat memimpin poin jauh meninggalkan LTP. Tetapi, nafsu LTP tak mau ketinggalan. Mereka terus menghentakkan smes tajam dan keandalan mereka bermain. Sehingga sempat terjadi jus pada angka 24-24. Namun, Lekor United dengan kesaktianya personelnya berhasil menelurkan 2 poin lagi hingga sekor berakhir di angka 26-24 (Lekor United-LTP). Kemenangan set keempat ini sekaligus mengantarkan mereka menyamai kedudukan menjadi 2-2-.

Nah, memasuki set kelima anak-anak Lekor United yang sejak awal bongkar pasang pemain sepertinya tak mau dipermalukan LTP. Mereka berusaha mengatur strategi setiap beberapa menit, sehingga kekuatannya sulit diprediksikan lawannya. Terutama ketika anak-anak Lekor United mengeluarkan seluruh kekuatannya dan jurus andalannya.

Sebut saja Sifa, pemain transferan bernomor punggung 1 asal Cimahi Jawa Barat ini. Dia mengeluarkan seluruh kemampuannya di akhir laga. Beberapa kali, anak-anak LTP harus terkejut dan ternganga dengan smesan tajam pemain dengan tinggi 180 cm ini. Pemain genteng berkulit putih ini seperti tak mau menyia-nyiakan kesempatan itu untuk bermain lebih lama.

Dia sepertinya ingin segera mengakhiri permainan itu dengan kemenangan. Karenanya, setiap umpan yang dilakukan toser Heri dimanfaatnya untuk memborbardir lawannya degan bola mematikan. Begitu juga Andre, pemain jangkung bernomor punggung 5 ini juga tak kalah serunya. Ia beberapa kali membuat anak-anak LTP ternganga dengan sems tajamnya yang mematikan. Sampai akhirnya, skor pun mendarat pada angka 15-11 (Lekor United-LTP).

Kekalahan angka ini memang terlihat sejak awal memasuki set kelima. Meski LTP sempat melakukan perlawanan sengit, tapi lawannya juga tak kalah ganasnya. Setiap permainannya dijamu begitu saja hingga kemudian berbalik arah menjadi kekalahan bagi anak-anak LTP. Berakhirnya pertandingan kemarin menandakan siapa yang terbaik di antara kedua tim ini pada laga kali ini.

Selanjutnya, Lekor United akan berhadapan dengan tuan rumah Babaretow B untuk memperebutkan juara I dan II. Kemudian LTP akan melawan Mitra Abadi KLU memperebutkan juara III dan IV. (dal/*)