Lalu Saswadi Sudah Tentukan Wakilnya

Lalu Saswadi
Lalu Saswadi.( AHMAD YANI/RADAR LOMBOK)

MATARAM–Bakal Calon (Balon) Bupati Lombok Tengah (Loteng) Lalu Saswadi mengaku sudah menentukan balon wakil bupati yang akan mendampinginya di Pilkada Loteng 2020.

Sayangnya, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM NTB ini enggan membeberkan identitas lengkap balon wakilnya itu. Hanya menyebut inisial. “Calon wakil sudah kita tentukan, dan berinisial T,” katanya saat ditemui pada sela-sela sidang paripurna di DPRD NTB, Senin (18/11) kemarin.

Dipilihnya T kata Saswadi, penuh pertimbangan. Di antaranya kecocokan dan kesamaan visi misi ke depan. T ini adalah politisi. Ini untuk mengimbangi, karena ia sendiri birokrat murni. Kemudian pertimbangan geopolitik. Saswadi merepresentasikan Loteng selatan, T sendiri Loteng utara. Kemudian dari segi umur, T lebih muda. “Dengan calon wakil itu kita bisa saling melengkapi kekurangan masing-masing,” terangnya.

Ia mengkau belum mau membuka siapa T, karena masih menunggu perkembangan politik lebih lanjut. Apalagi saat ini masih sangat dinamis.

Untuk maju independen di pilkada, ia memastikan sudah siap dengan KTP dukungan. Tinggal menunggu jadwal penyerahan dukungan. “Siapa calon wakil berinisial T, nanti kita buka H-1 sebelum penyerahan dukungan ke KPU (Desember),” ungkapnya.

Guna meningkatkan elektabilitas, Saswadi mengaku terus memperkenalkan diri ke masyarakat. Ia yakin elektabilitasnya kian meningkat. Dan ia cukup optimistis meraih dukungan NW Pancor. “Karena saya adalah kader (NW Pancor). Tentu kita optimis dengan dukungan itu,” pungkasnya. (yan)

Komentar Anda