Lagi Delapan Pasien Positif, Klaster Sukabumi Bertambah

Lagi Delapan Pasien Positif, Klaster Sukabumi Bertambah
Lagi Delapan Pasien Positif, Klaster Sukabumi Bertambah

MATARAM–Jumlah penderita Covid-19 di wilayah Nusa Tenggara Barat terus meningkat.
Terbaru, hingga Jumat (17/4) terdapat penambahan delapan penderita positif Covid-19. Jadi total jumlah pasien positif Covid-19 sebanyak 55 orang. Rinciannya 11 orang sudah sembuh, 2 meninggal dunia dan 42 orang masih menjalani perawatan. Penambahan delapan pasien positif baru ini, setelah dilakukan pemeriksaan terhadap 53 sampel. “Delapan sampel baru positif Covid-19,” kata ketua pelaksana harian Gugus Tugas NTB Lalu Gita Ariadi dalam siaran pers yang diterima radarlombok.co.id.
Delapan pasie positif Covid-19 ini, satu orang dari Kota Bima, dua orang dari Mataram, dua orang dari Kabupaten Sumbawa dan tiga orang dari Lombok Timur. Dari delapan ini, empat orang kluster Gowa dan empat orang kluster Sukabumi. Mereka saat ini menjalani perawatan intensif.
Hingga saat ini, terdapat 226 orang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) dengan rincian, 131 orang masih dalam pengawasan, 95 selesai pengawasan dan 12 orang PDP meninggal dunia. Untuk Orang Dalam Pemantauan ( ODP) jumlahnya 4248 orang,terdiri dari 980 orang masih dalam pemantauan dan 3268 orang selesai pemantauan. Lalu Orang Tanpa Gejala ( OTG) yaitu orang yang kontak dengan pasien positif Covid-19 namun tanpa gejala sebanyak 1126 orang, terdiri dari 903 orang masih dalam pemantauan dan 223 orang selesai pemantauan. ( cr-din)

Komentar Anda