Kisah Driver Angkutan Online Kuasai Tiga Bahasa asing, Promosikan Destinasi Wisata

Wahyudi Wirakasa Muchlis
Wahyudi Wirakasa Muchlis (Sudir/Radar Lombok)

Seperti juga di kota-kota besar lainnya, di Mataram transportasi umum berbasis online tengah tumbuh. Beberapa perusahaan membuka jasa di Mataram. Ini pun punya efek positif, yakni terserapnya tenaga kerja terutama untuk pengemudi/sopir. Diantara yang bekerja sebagai driver di kendaraan Uber online adalah Wahyudi Wirakasa Muchlis. Ia adalah seorang dosen honor di UIN Mataram.


Sudirman-Mataram


Kendaraan umum berbasis online banyak di Mataram. Pengemudinya punya modal dua, kendaraan dan aplikasi di android mereka.

Wahyudi Wirakasa Muchlis adalah salah satunya. Laki-laki asal Rembige ini menjadi sopir. Ia dibantu perangkat androidnya yang berfungsi sebagai penerima order dan argo untuk penumpang. Ia menjalankan profesi tambahan ini sejak satu bulan terakhir. Setiap minggu ia bisa mengecek pendapatannya. Satu bulan terakhir ia mendapat omset Rp 5 juta dari hasil jadi driver. Kegiatan mengantar penumpang dilakoninya untuk mengisi waktu senggang di tengah profesinya sebagai dosen di salah satu perguruan tinggi di Mataram.

Baca Juga :  Melihat Aktivitas Pejuang Subuh Pemuda Jempong Bersatu

Ia akrab disapa Yudi. “ Kelebihan driver uber tidak tergantung waktu. Kita bisa kerja dimana saja dan tidak terikat,” katanya kepada Radar Lombok kemarin.

Ia punya kelebihan dibanding sopir lainnya. Apa itu? Ia menguasai tiga bahasa asing yakni Inggris, Prancis dan Jerman. Ini modal baginya saat menerima order, terutama penumpang warga negara asing. “ Banyak penumpang dari luar negeri. Mereka datang berlibur,” ungkapnya.

Baca Juga :  Mengunjungi " Sanggar Rakyat Cepak " Aikmel Lotim

Kata Yudi, kerjaannya ini bukannya tak punya tantangan. Namun modal utamanya adalah kejujuran, juga pengetahuan yang luas tentang destinasi wisata terutama untuk para penumpang warga negara asing yang sengaja berlibur ke Lombok.

Para penumpang memberikan penilaian pada driver. Ia dianggap salah satu driver favorit selama ini. Setiap penumpang memberikan tanda bintang sebagai penghargaan pada pelayanannya. Ia  tercatat sebagai sopir terbaik dan memperoleh lima bintang. Secara otomatis kalau sudah mendapatkan banyak bintang, maka wisatawan yang hendak mencari  sopir pasti akan memilihnya.(*)

Komentar Anda