Kasus Covid-19 di NTB Tembus 5 Ribu

Data Covid-19 di Provinsi NTB tanggal 12 Desember 2020

MATARAM–Kasus Covid-19 di Provinsi NTB hingga saat ini mencapai lebih dari 5 ribu kasus.

Data Gugus Tugas Provinsi NTB sampai Sabtu (12/12/2020) jumlah kasus positif Covid-19 mencapai 5028 kasus. Rinciannya,4320 orang sudah sembuh,266 orang meninggal dunia dan 444 orang masih positif. Angka ini sudah termasuk tambahan kasus baru pada hari Sabtu sebanyak 29 kasus positif,16 orang sembuh dan dua kasus kematian baru.

Kasus positif itu berasal dari Kabupaten Dompu dua kasus, Kabupaten Bima empat kasus, Kota Mataram satu kasus, Lombok Barat dua kasus,Kabupaten Sumbawa 20 kasus. Sedangkan pasien dalam perawatan yang dinyatakan sembuh berasal dari Kabupaten Sumbawa 10 orang, Kabupatem Bima satu orang,Lombok Timur empat orang dan Kota Bima satu orang.

Pada peta sebaran Covid-19, terdapat dua kabupaten/kota di NTB masuk zona merah (zona risiko tinggi) yakni Kabupaten Sumbawa dan Kota Bima. Penambahan kasus positif baru di dua daerah ini cukup tinggi. Sampai saat ini di Sumbawa terdapat 145 kasus positif,371 sembuh,34 orang meninggal dunia,31 suspek dan 142 orang kontak erat. Di Kota Bima, terdapat 87 positif,359 sembuh, 14 orang meninggal,6 suspek dan 173 kontak erat.

Lalu ada enam kabupaten/kota yang masuk dalam zona oranye (zona risiko sedang) yakni Kota Mataram, Lombok Barat, Lombok Timur, Sumbawa Barat, Dompu dan Kabupaten Bima. Hanya dua daerah masuk zona kuning (risiko rendah) yakni Kabupaten Lombok Utara dan Lombok Tengah. ” Untuk mencegah penularan dan deteksi dini penularan Covid-19, petugas kesehatan tetap melakukan contact tracing terhadap semua orang yang pernah kontak dengan yang terkonfirmasi positif. Diharapkan juga kepada petugas kesehatan di kabupaten/kota melakukan identifikasi epicentrum penularan setempat Covid-19 untuk dilakukan tindakan pencegahan dan pengendalian penyebaran Covid-19,” kata Sekretaris Daerah selaku Wakil Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Provinsi Nusa Tenggara Barat, Lalu Gita Ariadi dalam siaran persnya.

Gita menyampaikan terima kasih kepada masyarakat yang telah mengikuti imbauan pemerintah dan disiplin melaksanakan protokol kesehatan. Hal yang sama disampaikan juga kepada seluruh petugas, baik dari jajaran pemerintah provinsi dan kabupaten/kota se-NTB juga kepada aparat TNI dan Polri serta seluruh
petugas kesehatan dan aparat terkait lainnya. ” Mari kita terus memperkuat kolaborasi, kerja sama dan tetap semangat untuk melakukan pembinaan, sosialisasi dan edukasi secara humanis dan persuasif untuk meminimalisir jatuhnya korban akibat Covid-19,” katanya.(rl)

Komentar Anda