Kantor Kemenag Dompu Digasak Maling

DOMPU – Kantor Kemenag Dompu digasak maling Senin dini hari kemarin (29/8).

Akibatnya uang Rp 50 juta yang ada dalam brankas serta lima unit laptop raib. Jumlah kerugian keseluruhan  diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Informasi yang berhasil dihimpun Radar Dompu menyebutkan, kawanan maling itu berhasil masuk dalam Kantor Kemenag dengan cara merusak pintu belakang. Dalam aksinya, selain berhasil masuk di dalam ruangan keuangan, mereka juga sempat masuk dan merusak pintu ruangan Kepala Kantor, Ruangan Bagian Umum serta ruangan Bagiang Kepegawaian.

Kasubag Tata Usaha Kementrian Agama Kabupaten Dompu Drs H Agani Malik menuturkan, pihaknya baru mengetahui kantor itu dibobol sekitar pukul 05.20, setelah mendapat laporan dari penjaga malam di kantor itu.

Baca Juga :  Maling Sapi Untuk Tebus Motor

"Mereka (Maling) masuk dengan membobol pintu belakang kantor, dan perkiraan kami, mereka ini masuk antara pukuk 02.30 hingga pukul 04.00," terang H Agani.

Hal tersebut dikatakannya, bedasarkan keterangan dari penjaga malam di kantor itu, jika pada pukul 02.00 penjaga kantor tersebut masih menjalankan tugasnya. Sekitar pukul 02.10 penjaga itu kemudian pulang kerumahnya dengan alasan melihat keadaan salah seorang anaknya yang sedang sakit.

"Karena ada anaknya yang sedang sakit, dia (penjaga red) baru kembali ke kantor pukul 05.00, dan saat hendak masuk, pintu belakang sudah terbuka," jelasnya.

Lebih jauh diceritakannya, melihat kondisi pintu empat ruangan itu terbuka, penjaga pun kemudian menghubungi dirinya dan menceritakan perihal yang terjadi.

Baca Juga :  Polisi Ringkus Komplotan Maling

"Sekitar pukul 05.20, setibanya cleaning servis, penjaga kemudian memberitahukan ke saya, baru dilaporkan ke Polres" katanya.

Dari hasil olah TKP sementara yang dilakukan oleh aparat kepolisian menyebutkan, jika para pelaku itu diperkirakan berjumlah lebih dari dua orang. Dan dalam membobol pintu kantor dan brankas itu, mereka menggunakan linggis.

"Dugaan kami, yang melakukan ini kemungkinan orang – orang sekitar yang tau persis keadaan kantor. Buktinya mereka ini tau dimana penjaga sedang tidak berada ditempat. Kami berharap aparat Kepolisian bisa segera mengungkapnya," harapnya. (cr-pur)

Komentar Anda