Kadis Peternakan NTB Beli Mobil Dinas Rp 450 Juta Tahun Ini

Ilustrasi mobil dinas yang akan dibeli Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan NTB. (IST/RL).

MATARAM–Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB menganggarkan pembelian mobil dinas pada 2022 ini.

Tak tanggung-tanggung, pagu yang disediakan Rp 450 juta untuk kendaraan Kepala Dinas (Kadis) Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB, drh. Khairul Akbar, M.Si itu.

Baca Juga :  Alternatif Pemasok Sapi Bakalan guna Jaga Kestabilan Harga

Dalam hal ini, Kadis sebagai pengguna anggaran atau yang akan membelanjakan anggaran tersebut.

Dikutip dari rencana umum pengadaan (RUP) Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi NTB 2022 yang diunggah di laman Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), diketahui mobil dinas yang akan dibeli itu kendaraan operasional kantor/lapangan dengan spesifikasi dobel gardan.

Baca Juga :  Mobil Ini Lulus Uji Terbang dalam Kota

Adapun medote pemilihannya nanti melalui sistem e-purchasing. Jadwal pemilihan penyedia Januari 2022. Kemudian kontrak penyedia Februari-Maret 2022. (RL)

Komentar Anda