Job Fair Sediakan 900 Lowongan Kerja

TINJAU: Bupati KLU Djohan Sjamsu saat meninjau Job Fair di aula kantor bupati lama, Rabu (15/3). (DERY HARJAN/RADAR LOMBOK)

TANJUNG – Pemda Kabupaten Lombok Utara (KLU) melalui Dinas Tenaga Kerja Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (Disnaker PMPTSP) menggelar Job Fair, Rabu (15/3).

Job Fair perdana yang digelar aula kantor bupati lama ini, diikuti 21 perusahaan dengan 900 lowongan kerja. Atas terselenggaranya kegiatan ini, Bupati KLU Djohan Sjamsu memberikan apresiasi karena sejak 14 tahun KLU berdiri baru kali ini bisa melaksanakan Job Fair. “Ini adalah jembatan bagaimana mempertemukan pencari kerja dengan penyedia lapangan kerja,” ungkap Bupati KLU Djohan Sjamsu saat mebuka Job Fair.

Djohan berpesan kepada masyarakat agar memaksimalkan kesempatan ini untuk mencari kerja agar jumlah pengangguran di KLU berkurang. Bila perlu tidak ada.

Sementara itu, Kepala Disnaker PMPTSP KLU Evi Winarni mengatakan bahwa Job Fair dilaksanakan dua hari hingga Kamis (16/3). Selain untuk memfasilitasi pencari kerja dengan pemberi kerja, melalui kegiatan ini pihaknya juga ingin memonitoring seperti apa proses perekrutan tenaga kerja. “Dalam OPD kami ada bidang tenaga kerja yang selama ini menangani hubungan industrial. Ini yang selalu menjadi persoalan ketika terjadi masalah antara pekerja dengan pemberi kerja. Untuk itu melalui kegiatan ini kita ingin monitoring dan meminimalisir kejadian-kejadian seperti sebelumnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Penyebar Video Asusila Siswi SMA Lombok Utara Dipulangkan

Evi menjelaskan bahwa dari 900 lowongan pekerjaan yang disediakan 21 perusahaan tersebut, rinciannya yaitu 400 untuk tenaga kerja luar negeri dan 500 untuk pekerjaan di dalam negeri. “Para perusahaan ini ada yang mensyaratkan pendidikan minimal lulusan SMA atau sederajat dan ada juga perusahaan  yang tidak menggunakan spesifikasi pendidikan secara teknis,” bebernya.

Baca Juga :  Belum Difungsikan, 4 Mesin VCO Senilai Rp 241,5 Juta Rusak

Kepada para pencari kerja pihaknya memberi kebebasan untuk memilih pekerjaan yang ingin dilamar. Itu tidak hanya satu saja tetapi diperbolehkan melamar di dua perusahaan sekaligus. Pihaknya pun berharap banyak tenaga kerja nantinya yang terserap melalui kegiatan Job Fair ini.

Lebih-lebih dengan ikutnya Alfamart, Indomaret dan M Mart dalam kegiatan Job Fair. Ketiga perusahaan ritel modern ini baru saja diberikan izin beroperasi di KLU, sehingga diharuskan merekrut tenaga kerja lokal. “Kita yakin walaupun KLU baru 14 tahun, berdiri tetapi mengenai kemampuan tenaga kerja kita juga tidak kalah jauh dengan daerah lain, ” pungkasnya. (der)

Komentar Anda