Jatuh, Pengunjung Patah Tulang di Pemandian Bunut Ngengkang

Anggota jaga membantu korban untuk dinaikkan ke Ambulans Puskesmas Suranadi yang siaga di Pemandian Bunut Ngengkang, Dusun Aiknyet, Desa Buwun Sejati, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Sabtu (29/4/2023). (IST FOR RADAR LOMBOK)

GIRI MENANG–Seorang pengunjung yang sedang libur Lebaran Topat di Pemandian Bunut Ngengkang, Dusun Aiknyet, Desa Buwun Sejati, Kecamatan Narmada, Kabupaten Lombok Barat, Sabtu (29/4/2023) mengalami patah tulang.

Kapolsek Narmada Kompol Kadek Metria mengatakan bahwa kejadian tersebut sekitar pukul 12.45 WITA.

Saat itu pengunjung atas nama Hj. Maniah (57) asal Pujut, Kabupaten Lombok Tengah datang bersama rombongan keluarganya di Pemandian Bunut Ngengkang.

Baca Juga :  Diduga Hina Warga Pujut yang Kerja di Mandalika, Akun HI Diburu Netizen

Setibanya di lokasi pemandian, mereka mandi bersama. Saat itulah Hj. Maniah jatuh di tempatnya mandi dikarenakan kakinya mengalami keram.

Saat jatuh, lengan kirinya terbentur batu yang ada di dekatnya sehingga mengakibatkan patah tulang lengan kiri.

Setelah mendengar informasi tersebut, Anggota Polsek Narmada Aipda I Gede Putu Sulestra dan Aipda Firman Eka Jayadi langsung melakukan pengamanan dan melakukan pertolongan pertama.

Baca Juga :  110 KK di Sukadana Pujut Terendam Banjir

“Selanjutnya anggota jaga membantu korban untuk dinaikkan ke Ambulans Puskesmas Suranadi yang kebetulan siaga di lokasi,” ungkapnya.

Kepada para pengunjung diimbau untuk lebih meningkatkan kewaspadaan; memperhatikan rombongan keluarga yang diikutsertakan; serta hati-hati dalam aktivitas yang sifatnya berisiko. (RL)

Komentar Anda