Jam Belajar Mengajar akan Diatur

Muhammad Najib (FLO/RADAR LOMBOK)

TANJUNG – Proses belajar mengajar selama pelaksanaan bulan puasa akan diatur seperti tahun sebelumnya. Siswa akan lebih cepat pulang dan akan lebih memperbanyak kegiatan-kegiatan keagamaan seperti pesantren kilat.

“Proses jam belajar mengajar akan diatur dan saat ini kami menunggu surat edaran dari Pak Bupati,” ujar Sekretaris Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) KLU, Muhammad Najib, belum lama ini.

Baca Juga :  Guru Terancam Sanksi Jika Menolak Divaksin

Pengaturan jam belajar, ungkapnya, bukan bertujuan bermalas-malasan. Justru pada bulan puasa diharapkan bisa lebih meningkatkan kinerja. Nanti seluruh sekolah akan lebih nuansa religinya. “Ada kegiatan nuzulul quran, pesantren kilat, safari Ramadan dan lainnya,” tandasnya.

Dengan pengaturan ini, jelasnya, bagi pelajar non muslim tidak ada yang merasa terganggu. Justru seperti tahun-tahun sebelumnya para siswa non muslim membantu teman-temannya yang berpuasa menyiapkan kegiatan seperti nuzulul quran dan yang lainnya.

Baca Juga :  PPDB SMA/SMK Dimulai 7 Juni Secara Serentak

“Jadi mereka juga saling membantu dalam persiapan pelaksanaan kegiatan-kegiatan Ramadan. Toleransi para siswa sudah berjalan,” pungkasnya.(flo)

Komentar Anda