Jadi Psikolog Gaul

Ika Shinta Sari, S.Psi, MNLP

Psikolog yang tinggal di Mataram Ika Shinta Sari S.Psi, MNLP punya cara beragam dalam menangani pasiennya. Ia harus menyesuaikan diri dengan kondisi pasien, terutama pasien kalangan remaja.

Menurutnya, menghadapi anak-anak atau remaja harus dengan memahami dunia dan tren mereka. Seorang psikolog dituntut “ikut gaul”. “ Itu baru dari segi usia, belum dari segi profesi. Saya selalu ikut tren anak muda,” katanya saat ditemui Sabtu (18/2).

Baca Juga :  Selalu Tampil Modis

Ia menjelaskan, penanganan pasien butuh ketelatenan. Orang yang menderita gangguan jiwa bisa saja karena banyak faktor. Orang dalam situasi yang sama, menghadapi masalah yg sama, belum tentu juga punya respon yang sama untuk masalah tersebut. Karenanya solusinya pun berbeda.

Hal ini butuh pemahaman yang mendalam tentang manusia. Terutama dalam hal karakter dan prilaku. Sehingga psikolog selalu siap 24 jam. Kekuatan psikolog itu pada bicara dan kemampuan komunikasinya. “ Maka dia harus membekali diri dengan penguasaan yang  mendalam tentang berbagai hal. Sehingga senantiasa "nyambung" dengan berbagai macam model klien,” ungkapnya.

Baca Juga :  Jadi Penyambut Tamu hingga Motivator

Psikolog lulusan UGM ini terus mendalami serta bergaul banyak dengan remaja. Ia juga terus mengajak orang tua untuk terus melakukan pendekatan ke anak.(dir)

Komentar Anda