Ingin Jadi Orang Kantoran

GADIS kelahiran Gemel, Widhea Narasya, yang lahir 14 Maret 1999 ini memiliki cita-cita menjadi orang kantoran. Ia mengaku sangat tertarik dengan rutinitas kantoran lantaran memiliki pekerjaan pasti dengan jaminan gaji yang lebih menguntungkan.

Keinginan Widhea Natasya menjadi orang kantoran didorong lantaran keinginan menghilangkan persepsi masyarakat sekitar tempat tinggalnya. Bahwa orang sukses hanya dilihat dari keberhasilan menjadi pegawai negeri.

“Saya mau buktikan kalau saya bisa sukses walaupun target saya bukan PN (Pegawai Negeri),” ujarnya pada Radar Lombok belum lama ini.

Gadis berparas oval ini menceritakan dirinya sangat menyukai pelajaran eksakta, seperti matematika dan fisika. Selain itu, biologi dan kimia juga digemari siswi yang sekolah di SMKN 1 Praya Tengah dengan jurusan Administrasi Perkantoran.

Dikatakan pula, ,prestasi yang membuatnya bangga dan bisa membanggakan orang tuanya hingga saat ini adalah konsistensinya mempertahankan prestasi di dalam kelasnya dan menjadi orang nomor satu. Tidakhanya itu, kegiatan ekstrakurikuler yang diikuti tidak mengganggu prestasi dalam kelas yang menjadikan prestasinya menurun. (cr-ap)

Komentar Anda