Ikuti Retreat Magelang, Bupati Lotim H. Iron: Wahana Penyegaran dan Penguatan Nilai Kebangsaan

Bupati Lombok Timur, H. Haerul Warisin, saat mengikuti Magelang Retreat bersama dengan kepala daerah dari seluruh Indonesia. (IST FOR RADAR LOMBOK)

MAGELANG – Setelah proses registrasi dan penerimaan pada Jumat (21/2) kemarin, Bupati Lombok Timur, H. Haerul Warisin, yang akrab disapa H. Iron, bersama kepala daerah lainnya, memulai rangkaian kegiatan Magelang Retreat di kompleks Akademi Militer Magelang pada Sabtu (22/2).

Agenda hari pertama diawali dengan pembukaan oleh Menteri Dalam Negeri, serta pemaparan dari Gubernur Lemhanas dan Menteri Pertahanan. Bupati Iron tergabung dalam Kompi B peleton 1 bersama Bupati Kediri, Maluku Tengah, Purbalingga, dan kepala daerah lainnya. Untuk penginapan, Bupati Iron menempati tenda C2 01 bersama dua kepala daerah lainnya.

Bupati Iron menilai Magelang Retreat sangat bermanfaat untuk menyegarkan dan memperkuat kembali nilai-nilai kebangsaan sebagai bekal dalam melayani masyarakat. “Kegiatan ini sangat bermanfaat, kita bisa mendapat banyak tambahan pengetahuan untuk bekal melayani masyarakat Lombok Timur,” ujarnya.

Magelang Retreat juga memberikan kesempatan kepada kepala daerah untuk membangun jejaring dan memperkuat semangat nasionalisme. “Ini kesempatan baik untuk berdiskusi dengan kepala daerah lain tentang potensi kerja sama daerah,” kata Bupati Iron.

Magelang Retreat dijadwalkan selesai pada 28 Februari mendatang, dan Bupati Lombok Timur diharapkan kembali beraktivitas di Kabupaten Lombok Timur pada 1 Maret. (lie)