HUT SMPN 1 Sakbar akan Dirayakan Meriah

Masyhudi (IRWAN/RADAR LOMBOK)

SELONG—Pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) SMPN 1 Sakra Barat (Sakbar) yang akan berlangsung pada tanggal 20 November 2016 mendatang akan berlangsung meriah. Dimana sebelum acara puncak, berbagai acara lomba akan di gelar, seperti jalan kreasi, tarik tambang, lari karung, senam, lomba pidato Islami, pengajian dan lomba futsal. Dimana khusus untuk lomba Futsal, akan melibatkan seluruh sekolah yang ada di Kecamatan Sakbar.

“Jadi untuk mata lomba Futsal ini kita libatkan semua sekolah yang ada di Kecamatan Sakra Barat, mulai dari SD, SMP dan MTS, memperebutkan piala bergilir, ditambah uang pembinaan Rp 1 juta untuk juara 1. Kemudian Rp 700 ribu untuk juara 2, dan juara tiga mendapatkan Rp 500 ribu,” ungkap Kepala SMPN 1 Sakbar, Masyhudi kepada Radar Lombok, Senin kemarin (14/11).

Masyhudi mengakui, untuk acara HUT tahun ini pihak sekolah mengeluarkan dana sekitar Rp 20 juta lebih, yang berasal dari berbagai unsur, mulai dari sumbangan guru, alumni dan banyak lagi lainya. Tujuannya, agar pada ulang tahun ke-32 ini lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Demi kelancaran proses kegiatan belajar mengajar, maka untuk pelaksanaan lomba-lomba akan diadakan pada sore hari. Meskipun untuk persiapan di sekolah sendiri belum matang, namun kita harapkan semua acara tetap berjalan. “Sebenarnya pada tahun ini, kita terlambat bergerak. Sehingga tidak begitu banyak sponsor yang membantu kita. Namun untuk acara-acaranya tidak akan kalah dengan tahun lalu,” pungkasnya. (cr-wan)

Komentar Anda