Hari ke-12, Wakil Bupati Lombok Utara Masih Positif Covid-19

Wabup Lombok Utara Danny Karter Febrianto Ridawan saat dirawat di RSUD Provinsi NTB. (IST/FB Danny)

MATARAM–Wakil Bupati Lombok Utara Danny Karter Febrianto Ridawan masih dinyatakan positif covid-19 pada hari ke-12 dirawat di RSUD Provinsi NTB.

Dengan demikian, pria kelahiran 16 Februari 1985 ini masih harus dirawat di RSUD. Kendatipun sebelumnya, Danny sudah mendapatkan donor plasma konvalesen dari penyintas covid-19 sehingga kondisinya membaik.

“Hari ke 12 di Rumah Sakit hasil tes PCR masih menyatakan positip. Walau raga positip covid-19, pikiran dan jiwa harus tetap positip,” ujar Danny melalui akun resminya, Minggu (15/8/2021) malam.

Baca Juga :  Wakil Bupati Lombok Utara Umumkan Dirinya Positif Covid-19

Diungkapkan Danny, covid-19 ini adalah ujian keimanan, kesehatan dan kemanusiaan. Untuk itu, mari kesampingkan perbedaan dan kepentingan. “Kita lakukan apa yang bisa kita lakukan. Yang sehat harus tetap sehat untuk bantu yang sakit. Yang mampu bantu yang tidak mampu. Sehat, semangat dan terus bermunajat,” pinta Danny.

Baca Juga :  Antrean Panjang Pengisian Oksigen di Mataram

“Untuk kamu yang hari ini bosan diam dirumah, ingin keluar rumah, percayalah, kalau kamu terkena covid-19 dan harus dirawat di Rumah Sakit, yang kamu rindukan dan mimpikan hanya satu, kembali kerumah,” lanjut Danny dalam postingan dengan menampilkan dirinya yang tengah dirawat dan menggunakan masker oksigen. (RL)

Komentar Anda