Hanyut di Sungai, Andika Ditemukan Meninggal

EVAKUASI: Tim SAR gabungan mengevakuasi jenazah Andika Hasbullah (40) warga Desa Maronge yang hanyut terbawa arus sungai. (IST/RADAR LOMBOK)

MATARAM–Andika Hasbullah (40) warga Desa Maronge yang hanyut terbawa arus sungai di Dusun Reban Batu Nyonyong ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, Jumat (8/1/2021).

Korban ditemukan oleh Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, BPBD, Polisi, TNI, Pramuka, PMI, relawan, dan masyarakat sekitar. “Korban berhasil ditemukan pukul 09.30 WITA sekitar 200 meter dari jembatan Maronge-Labuan Sangoro,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Mataram Nanang Sigit PH.

Sebelumnya Basarnas Mataram menerima laporan dari Rusdianto, salah seorang relawan, Kamis (7/1/2021), menyampaikan, korban berupaya mengambil pelampung tomba ikan di Sungai Dusun Reban Batu Nyonyong yang terbawa arus deras. Saksi yang merupakan anak korban melihat korban tergelincir ke sungai dan terseret arus sekitar pukul 07.30 WITA. Setelah itu saksi langsung melaporkan ke warga sekitar dan diteruskan ke pihak terkait untuk meminta bantuan pencarian.

Berdasarkan laporan yang diterima pada pukul 08.20 WITA tersebut, Basarnas Mataram menggerakan Tim Rescue Pos SAR Sumbawa untuk melakukan upaya pencarian bersama unsur/potensi SAR lainnya. “Setelah dilakukan pencarian sejak kemarin (Kamis), akhirnya korban berhasil ditemukan pada hari kedua dalam keadaan meninggal dunia dan langsung dibawa ke rumah duka,” tutupnya. (ln/hms mtr).

Komentar Anda