Habib Rizieq Sampaikan Pesan ke Prabowo

Habib Rizieq Sampaikan Pesan ke Prabowo
Capres nomor urut 02, Prabowo Subianto ketika menghadiri acara deklarasi Relawan Kopassandi di Kawasan GOR Soemantri Bojonegoro, Minggu (4/11). (IGMAN/JAWAPOS.COM)

JAKARTA – Imam besar Front Pembela Islam (FPI), Habib Rizieq ikut meramaikan acara deklasi relawan Komando Ulama Pemenangan Prabowo-Sandi (Koppasandi) di Gor Soemantri, Jakarta, Minggu (4/11). Melalui pesan suara, Habib Rizieq yang saat ini berada di Makkah meminta Prabowo untuk menggelar pertemuan istimewa koalisi keumatan. “Saya minta dengan hormat kepada yang kita cintai, Bapak Letjen Purnawirawan Prabowo Subianto untuk segera menginisiasi, segera menggelar pertemuan istimewa dengan mengumpulkan semua pimpinan partai koalisi umat kebangsaan tanpa terkecuali,” kata Habib Rizieq.

Menurut Habib Rizieq, pertemuan istimewa koalisi keumatan diperlukan untuk lebih menyolidkan barisan parpol menghadapi Pilpres 2019 mendatang. Sebaliknya, kini dirinya hanya bisa membantu melalui doa agar paslon nomor urut 02 itu bisa memenangkan pilpres. “Bersatu kita akan menang, bersama kita akan jaya. Dari Makkah doa saya selalu menyertai doa saya selalu menyertai anda dan seluruh umat Islam agar senantiasa diberi kemenangan oleh Allah SWT,” ucapnya.

Baca Juga :  Naik ke Panggung, Papuk Irah Bersumpah Tak Dibayar

BACA JUGA: Lotim Ditarget Jadi Lumbung Suara Prabowo-Sandi

Di sisi lain, Habib Rizieq juga menyinggung soal aksi bela Islam 411 yang diadakan tepat pada hari ini. Dia bilang, seluruh pendukung Prabowo-Sandi tak boleh melupakan adanya tragedi tersebut. “Saat itu sudara, umat Islam yang terzalimi mengangkat tangan dan berdoa kepada Allah dalam rintihan rasa sakit akibat pukulan, akibat gas air mata, akibat tembakan. Jangan pernah lupakan itu Saudara. Mari kita minta pertolongan Allah SWT untuk menghancurkan rezim yang zalim,” pungkasnya.

Sementara itu, Relawan Koppasandi telah mendeklarasikan diri mendukung paslon nomor urut 02 di Pilpres 2019. Dalam peresmian dukungan tersebut, Jenderal berjuluk 08 itu juga dihadiahi topi berwarna hijau yang bertuliskan kalimat tauhid. Prabowo yang tampak mengenakan pakaian safari berwarna coklat itu sumringah sekaligus kaget, atas dukungan yang diberikan Relawan Kopassandi. “Saya kaget ada Kopassandi, karena mengingatkan waktu saya masih muda, saya di Kopassandha (Komando Sandi Yudha),” kata Prabowo dalam pidato sambutannya di GOR Soemantri, Jakarta, Minggu (4/11).

Baca Juga :  Pengacara Habib Rizieq Nyaleg Lewat PDIP

Mantan suami Titi Soeharto itu mengakui bahwa dukungan ini merupakan dari tindak lanjut dari hasil ijtima ulama jilid II beserta amanat GNPF ulama. Tentunya, dukungan yang berasal dari Imam Besar FPI Rizieq Shihab. “Habib Muhammad Rizieq Shihab walaupun jauh tapi semangatnya ada di tengah-tengah kita,” pungkasnya.

BACA JUGA: Dukungan Jokowi Terus Mengalir di NTB, Tim Prabowo Sandi Tak Gentar

Adapun acara itu dihadiri langsung oleh capres nomor urut 02 Prabowo Subianto, Sekjen PAN Eddy Soeparno, Sekjen Partai Berkarya Priyo Budi Santoso, Ketua BPN Prabowo-Sandi Djoko Santoso dan beserta sejumlah petinggi Front Pembela Islam (FPI) di daerah. (aim/JPC)

Komentar Anda