SELONG – Pesta demokrasi lima tahunan, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Lombok Timur (Lotim) 2024, paling tunggu masyarakat NTB. Pasalnya daerah Bertajuk Gumi Selaparang ini menjadi barometer NTB dari jumlah penduduk dan luas wilayahnya dibandingkan kabupaten/kota lainnya di NTB.
Namun siapakah calon pemimpin Kabupaten Lombok Timur yang cocok untuk daerah ini paska berakhirnya masa jabatan Bupati HM.Sukiman Azmy dan Wakil Bupati H. Rumaksi. Maka belakangan ini telah muncul sejumlah calon dan namanya beredar luas di masyarakat, termasuk bos minyak H. Machsun R.
Dari sejumlah nama itu, tokoh politik NTB dari Partai Gerindra, Haji Khairul Warisin yang kerap dipanggil H Iron, adalah salah satu calon yang di favoritkan. Bahkan nama H. Gacun panggilan akrab H. Machsun di masyarakat, tokoh ini bisa juga berpasangan menjadi calon Bupati dan wakil Bupati Lombok Timur periode 2024-2029.
Tuan Iron, anggota DPRD NTB memiliki track record dan reputasi yang baik. Dia juga menjadi sosok yang komplit karena pernah mengabdi di pemerintahan sebagai ASN maupun sebagai politisi.
Ketua DPC Partai Gerindra Lotim ini pernah menjabat sebagai Wakil Bupati mendampingi HM Bin Ali Dachlan. Saat menjalankan roda pemerintahan visi misi dan programnya selama lima tahun telah banyak membawa perubahan pembangunan di segala bidang baik fisik, kesehatan, pendidikan, pertanian, ekonomi dan kesejahteraan masyarakat yang makin meningkat.
Lantas siapakah calon wakil bupati yang tepat mendampingi Tuan Iron? Sejumlah nama belakangan ini diduetkan dengan politisi Gerindra itu. Namun semua itu belum final sebelum terdaftar nanti di KPU Lombok Timur.
Adalah sosok H Machsun R, pengusaha sukses yang juga anggota DPRD NTB, dinilai layak mendampingi Tuan Iron. Bahkan dia juga digadang menjadi calon bupati.
Dengan segudang pengalamannya baik birokrasi dan legislatif, politisi Udayana ini dinilai mampu membangun kesejahteraan masyarakat Lotim lebih baik ke depannya.
Bagi masyarakat, H Machsun type pemimpin yang merakyat, karena senang bergaul bersama masyarakat, terutama dari kalangan masyarakat menengah dan kecil.
Tiga periode menjadi anggota DPRD NTB, sebagai bukti masyarakat Lotim mempercayakan aspirasinya diperjuangkan secara politik di kursi DPRD. Dan sebagai bentuk dukungan masyarakat Lotim, H. Machsun diharap untuk memimpin daerah Gumi Selaparang.
“Untuk saat ini beliau calon pemimpin yang tepat menjadi bupati atau wakil bupati Lombok Timur 2024. Insyaallah bila beliau berkenan akan dipilih secara menyeluruh oleh rakyat,” ujar salah seorang tokoh Lombok Timur bagian Selatan, HM. iftihar Jumat pagi (14/7).
H.Machsun juga dinilai tepat bergandengan bersama H.Iron pada Pilbub 2024. Diyakini duet Iron dan Mahsun adalah paket jadi yang menjadi pilihan masyarakat.
“Melihat dari sejumlah nama calon bupati dan wakil bupati Lombok Timur yang muncul belakangan ini, Insyallah duet H. iron dan H. Machsun akan sukses pada Pilbup Lotim 2024,” ujarnya. (ulu)