Guru Diminta Semangat Mengajar

AKRAB: Bupati Lombok Utara, H. Najmul Akhyar berpose sekaligus memberikan motivasi kepada siswa-siswi pramuka yang bertemu di kantor bupati kemarin (Hery Mahardika/Radar Lombok)

TANJUNG – Memasuki tahun ajaran baru 2017/2018, seluruh tenaga pengajar di Lombok Utara agar kembali bersemangat dalam proses belajar mengajar.

“Guru-guru harus kembali bersemangat mengajar, karena liburan cukup lama,” ucap Bupati Lombok Utara H. Najmul Akhyar kepada koran ini, Senin (17/7).

Jika proses belajar mengajar penuh semangat, diyakini bisa melahirkan generasi yang semangat pula meraih cita-cita. Salah satu bentuk semangat yang dimaksud ialah, para guru harus mampu melahirkan inovasi-inovasi dalam proses belajar mengajar.

Baca Juga :  Hardiknas Dipusatkan di Lapangan Puyung

“Dari Ide-ide dan gagasan harus bisa terlaksana dengan baik di dunia pendidikan kita,” tegasnya.

Baca Juga :  SMAN 2 Mataram Runner Up Bali-Nusra Dalam Debat Bahasa Inggris

Selain itu, ia juga mengingatkan agar kembali menerapkan gerakan kembali ke khittah pendidikan sesuai buku pendoman yang telah diberikan baik kepada guru, sekolah dan siswa sendiri. “Gerakan kembali ke khittah pendidikan tetap berjalan dan dikawal dengan baik,” harapnya.(flo)

Komentar Anda