Gubernur Apresiasi Gelar Pahlwan TGKH Zainuddin Abdul Majid

Gelar Pahlwan TGKH Zainuddin Abdul Majid
TGH Zainul Majdi (Azwar Zamhuri/Radar Lombok)

MATARAM – Nama TGKH  Zainuddin Abdul Majid akan mendapatkan gelar pahlawan nasional pada tanggal 10 November 2017 mendatang.

Hal itu dinilai merupakan hasil kerja keras bersama yang dilakukan oleh berbagai pihak.

Gubernur NTB TGH M Zainul Majdi menyampaikan apresiasi yang tulus dan penghargaan setinggi-tingginya atas kerja keras dari semua pihak yang ikut memperjuangkan gelar terhormat tersebut. “Saya pikir ini adalah bentuk kerja dan ikhtiar dari semua pihak. Dan perjuangan ini tidaklah sederhana tetapi berat dan cukup berliku,” ucap cucu TGKH  Zainuddin Abdul Majid  ini kemarin.

Pemberian gelar pahlawan nasional kepada TGKH  Zainuddin Abdul Mjid tentunya menegaskan keterlibatan para ulama dalam memperjuangkan dan mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Sekaligus juga memperlihatkan keterlibatan tokoh-tokoh asal NTB.

Baca Juga :  Objek Wisata KLU Belum Dilengkapi Asuransi

Untuk bisa mendapatkan gelar tersebut memang tidak mudah. Terutama dari keluarga besar TGKH  Zainuddin Abdul Madjid yang saling bahu membahu melengkapi berbagai dokumen dan data yang dibutuhkan, dalam upaya pengusulan gelar kepahlawanan.

Kepala Dinas Sosial Provinsi NTB, H Ahsanul Khalik menyampaikan kembali perjuangan agar bisa mendapatkan gelar tersebut. Setelah pengusulan pertama tidak berhasil,  pihaknya melengkapi berbagai kekurangan yang ada dalam pengusulan.

Untuk mengetahui kronologis tersebut, secara umum pengusulan gelar kepahlawanan dibagi menjadi tiga tahapan. Pertama, gagasan pemberian gelar ini muncul pertama kali dari keluarga besar yang kemudian mendapat dukungan dari banyak pihak masyarakat NTB, termasuk semua organisasi Islam seperti Muhammadiyah dan NU serta organisasi lainnya, termasuk perguruan tinggi seperti Unram  dan UIN Mataram serta perguruan tinggi swasta lainnya. Dalam pengusulan kali ini semua bupati/wali kota juga menberikan dukungannya dalam bentuk surat pernyataan resmi yang kesemua dukungan tersebut menjadi satu kesatuan dalam dokumen usulan.

Selanjutnya melakukan penggalian dari berbagai sumber, mulai dari kalangan internal Nahdatul Wathan (NW) para sahabat  TGKH Zainuddin Abdul Madjid, para santri dan tokoh-tokoh di luar NW, semua rata-rata menyampaikan bahwa TGKH Zainuddin Abdul Majid kalau dilihat dari jasa jasanya, baik saat memperjuangkan kemerdekaan, maupun jasa jasanya dalam menyatukan umat Islam untuk menerima ideologi negara Pancasila yang memperlihatkan semangat kebangsaan dan ke-Islaman berjalan seiring sejalan, maka sangat layak mendapatkan gelar pahlawan nasional.

Baca Juga :  Destinasi Wisata Lombok Belum Terapkan SOP

Setelah berbagai proses dilaksanakan dan dilalui dengan baik, maka ditindaklanjuti pada proses pengusulan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) NTB melalui Dinas Sosial Provinsi NTB setelah melalui pembahasan dari TP2GD kepada pemerintah pusat melalui Kementerian Sosial RI. Setelah dibahas oleh TP2GP kemudian diproses oleh Dewan Gelar, Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan yang selanjutnya dikirim Ke Presiden. “Semoga semuanya berjalan lancar,” katanya. (zwr)

Komentar Anda