Garuda Optimistis Lolos Final Piala Asia

Garuda Optimistis Lolos Final Piala Asia
Timnas U-16 (Jawapos.com)

JAKARTA – Fakhri Husaini bersama skuadnya pernah gagal di Piala AFF U-16 di Bangkok, Thailand, Juli lalu. Ketika itu, tim dengan julukan Garuda Asia itu gagal lolos penyisihan grup lantaran berada di peringkat lima dari total enam peserta. Kendati begitu, nyali Fakhri tidak sedikitpun ciut untuk berlaga di even internasional.  

Ya, Fakhri tetap punya semangat baja dan kepercayaan diri yang kuat, bahwa mereka bisa menorehkan prestasi bagi Indonesia. Salah satunya saat berpartisipasi di Kualifikasi Piala Asia U-16 2018 di Thailand, 16-22 September nanti. “Target kami adalah menjadi juara grup agar bisa lolos ke putaran final,” kata Fakhri, saat pelepasan pemain di Markas Kopasus, Cijantung, kemarin (13/9). 

Dia menuturkan, target yang dia usung tersebut bukan tanpa dasar. Sebab, persiapan yang mereka lakukan selama ini sudah jauh lebih baik. Apalagi, kerjasama dan sinergitas antar pemain di dalam lapangan juga jauh lebih baik dalam beberapa kali ujicoba. Apalagi, gelandang serang fenomenal, Hamsa Lestaluhu sudah pulih dari cedera.

Baca Juga :  Garuda Muda C Menang Tanpa Beban

Dalam even tersebut, Fakhri membawa total 23 pemain yang menurut dia memiliki kemampuan di atas rata-rata (selanjutnya lihat grafis). Rencana mereka akan berangkat ke Bangkok, Thailand, pagi ini. Kata mantan legenda Timnas itu, kualitas semua pemain merata.”jadi, semua pemain berpotensi bisa menjadi pemain inti,” papar dia.

Indonesia berada di Grup G bersama Thailand, Laos, Kepulauan Mariana Utara dan Timor Leste. Bagi Fakhri, tentu semua lawan yang mereka hadapi memiliki tantangan berbeda. “Tapi bagi kami, lawan yang paling berat tentu adalah Thailand. Status mereka sebagai tuan rumah menjadi salah satu faktor keunggulan mereka,” lanjutnya. 

Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi yang memimpin langsung acara pelepasan pemain itu, berharap agar Hamsah dan kawan-kawan bisa lolos ke putaran final Piala Asia 2018 mendatang. ” Saya tahu bahwa pemain di usia ini, mentalnya masih labil. Tapi, mereka punya skil dan talenta, semoga mereka bisa lolos, mari kita doakan mereka,” kata Edy. (ben)

23 Pemain Timnas U-16 yang dibawa ke Thailand

KIPER 

Ahludz Dzikri Fikri (ASAD 313, Purwakarta) 

Baca Juga :  Redwood A Taklukkan Batu Kuta

Ernando Ari Sutaryadi (SSB Bina Bakat, Kalteng Putra)

Muhammad Risky Sudirman (SSB Villa 2000)

BELAKANG

Mochammad Yudha Febrian (SSB Cibinong Putra)

Liba Valentino Imwahyusyah (ASIFA, Malang)

Muhammad Reza Fauzan (SSB Patriot Panton Labu, Aceh)

Ahmad Rusadi (SSB Prima Utama Palaran, Samarinda)

Fadilah Nur Rahman (Nagari Ketaping, Padang Pariaman)

Miftakhul Septa Anjar Pradika (Apacinti Akademi, Semarang)

M. Salman (SSB JFA)

 

TENGAH

Amiruddin Bagas Kaffa Arrizqi (PPSM Junior, Magelang)

Brylian Negiehta Dwiki Aldama (Gelora Putra, Sidoarjo)

David Maulana (PTP W 1, Sumatera Utara)

Hamsa Lestaluhu (ASAD 313 Purwakarta)

Komang Teguh Trisnanda (Diklat Ragunan)

Fatah Aji Pratama (PPLP, DKI Jakarta)

DEPAN 

Miftahul Husyen Rahmatullah (SSB Bromo)

Rendy Juliansyah (ASIOP Apacinti)

Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri (PPSM Junior, Magelang)

Andre Oktaviansyah (SSB Pelita Jaya Soccer School)

Mochammad Supriadi (SSB Blue Eagle, Jakarta)

Sutan Zico Armando (SSB Bina Taruna, Jakarta)

Amanar Abdillah (Tim Pelajar).

Komentar Anda