Fauzan Khalid : Jalan Mareje-Tempos Dibangun Tahun Depan

HADIR: Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid, saat ceramah di masjid Dusun Bangket Lauk Desa Mareje Kecamatan Lembar, Jumat (6/5).(Igit/Radar Lombok)

GIRI MENANG-Desa Mareje Kecamatan Lembar yang terletak di  wilayah pegunungan Lembar sebentar lagi tidak akan berstatus terisolir. Pemkab Lombok Barat akan membangun jalan dari Mareje tembus Tempos, menuju kantor Bupati Lombok Barat. Setelah jalan ini terwujud,maka akses warga ke Kota Gerung hanya membutuhkan waktu yang pendek, tidak seperti sekarang ini.

Proyek jalan ini disampaikan Bupati Lombok Barat, H. Fauzan Khalid, saat berpidato di hadapan warga Dusun Bangket Lauk Desa Mareje Kecamatan Lembar di masjid setempat, Jumat (6/5).

Saat ini Mareje dan sekitarnya bisa dicapai lewat Kambeng. Desa ini dihuni oleh dua kelompok warga, muslim dan Budha, yang hidup rukun sejak dulu. Dari ketinggian desa ini tersaji pemandangan sawah terasering dan pemandangan pelabuhan Lembar.

Bupati mengatakan, jalan Mareje- Tempos sudah terprogram dan siap dieksekusi tahun depan. Tidak hanya itu, Fauzan Khalid juga menyampaikan soal rencana pembangunan jalan nasional yang menghubungkan wilayah ini dengan Pelabuhan Gili Mas dan KEK Mandalika sekaligus. “Surat kita sudah diterima oleh pusat,” ungkapnya disambut tepuk tangan hadirin.

Yang terpenting, kata Fauzan, suksesnya program ini harus didukung oleh kondusivitas daerah. Warga diingatkan untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan serta bisa menyelesaikan persoalan-persoalan yang ada dengan kepala dingin. Selasa (3/5) lalu terjadi peristiwa pembakaran rumah warga dipicu oleh petasan pada malam takbiran. Bupati menegaskan bahwa ini bukan konflik agama, melainkan konflik yang dipicu oleh kesalahpamahan. “ Jadi jangan percaya oleh isu-isu yang berseliweran di medsos yang menyebut ini adalah konflik agama,” ungkapnya.

Bupati melaksanakan salat jumat di masjid Dusun Bangket Lauk dan menjadi khatib. Hadir pula Gubernur NTB H. Zulkieflimansyah dan Kapolda NTB, Irjen Pol. Joko Purwanto.(git)

 

Komentar Anda