Enam Mobil Tabrakan Beruntun di Jalan Kopang-Lombok Timur

Inilah salah satu mobil yang mengalami kerusakan akibat kecelakaan beruntun, Jumat (27/12). (IST FOR RADAR LOMBOK)

PRAYA–Kecelakaan beruntun melibatkan enam mobil sekaligus, terjadi di jalan raya Kopang-Lombok Timur, tepatnya di sebelah barat pasar Jelojok, Kecamatan Kopang, Jumat (27/12) sekitar pukul 11.20 WITA.

Tidak ada korban jiwa. Para korban hanya mengalami kerugian material akibat kerusakan mobil.

Kasi Humas Polres Lombok Tengah, IPTU Lalu Brata Kusnadi mengatakan, kejadian tersebut bermula saat mobilĀ  beriringan dari arah barat menuju ke timur.

Sesampainya di sebelah barat pasar Jelojok, kondisi lalu lintas saat itu cukup padat.

Salah satu truk box Hino tidak berhasil mengerem mendadak karena muatan berat, sehingga menabrak mobil jenis Hilux yang berada di depannya.

“Sehingga terjadilah tabrakan beruntun karena saat bersamaan datang dari arah belakang, mobil Daihatsu Xenia yang pengemudinya tidak dapat juga menghindari truk box yang ada di depannya sehingga Daihatsu Xenia menabrak mobil di depannya, kemudian truk box dari belakang,” ungkap IPTU Lalu Brata Kusnadi kepada Radar Lombok, Jumat (27/12).

“Kasusnya sudah diselesaikan secara kekeluargaan, hanya mengalami kerusakan material,” ucapnya.

Dalam kesempatan itu, pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar tetap mematuhi aturan lalu lintas, agar para pengendara dapat mengurangi risiko kecelakaan yang menimpa baik diri sendiri maupun orang lain.

“Dalam situasi menjelang tahun baru, arus lalu lintas di jalur Kopang-Lotim semakin ramai dan padat. Dimohon agar para pengendara bisa lebih berhati-hati, jangan egois dalam berkendara. Hal ini yang menyebabkan faktor terjadinya Lakalantas,” tegasnya. (met)

Baca Juga :  Zohri Gagal Tampil di Kejuaraan Asia