Enam Konsumen Honda Pemenang Golden Tiket Nobar WSBK di Sirkuit Mandalika

KONSUMEN-HONDA
KONSUMEN : Sebanyak enam konsumen setia Honda dari Bali mendapatkan golden tiket untuk menonton balapan WSBK di Sirkuit Mandalika.

MATARAM – Astra Motor NTB selaku main dealer sepeda motor Honda di wilayah Nusa Tenggara Barat berkesempatan menggandeng enam konsumen beruntung yang berhasil memenangkan golden tiket untuk mengikuti acara nonton bersama dalam gelaran event balap motor World Superbike (WSBK) yang digelar pada 21 November mendatang. Keenam perwakilan konsumen Honda yang beruntung tersebut terdiri dari tiga konsumen Honda asal Pulau Bali dan tiga konsumen Honda yang berasal dari pulau Lombok.

Pada 18 November lalu seluruh konsumen Honda tersebut telah mendarat dan berkumpul di salah satu hotel berbintang di Kota Mataram. Di sana mereka menggelar technical meeting bersama Astra Motor NTB untuk gelaran agenda touring yang akan diikuti Jumat (19/11).

Adapun rangkaian sebelum para konsumen ini melakukan nonton bareng balapan WSBK pada Ahad 21 November mendatang, yaitu tanggal 19 November keenam konsumen Honda berkesempatan untuk mengikuti touring communit. Turing bersama rekan-rekan komunitas Honda tersebut merupakan rangkaian dari event community trip yang di laksanakan di Pulau Lombok. Rute touring community trip ini meliputi start dari dealer Krida Honda Mataram Pagesangan Jempong dilanjutkan hingga ke arah Desa Sade di Lombok Tengah tepatnya di Kuta Mandalika. Tak hanya sampai disitu, seluruh peserta dari konsumen pemenang tiket Golden ini berkesempatan juga untuk bermalam di salah satu objek wisata alam yang terletak di Sembalun Lombok Timur.

Baca Juga :  Brand Motor Honda Paling Diminati Masyarakat Indonesia

Nantinya pada Sabtu 20 November keenam konsumen Honda ini akan kembali melanjutkan gelaran dalam community trip yang akan mengaspal hingga melewati daerah Lombok Utara dan nantinya akan kembali finish di Krida Honda Mataram

Salah seorang konsumen Honda asal Pulau Bali, I Dewa Gde Agung Suwianjana (23 tahun) mengaku kesempatan ini merupakan pengalaman yang berharga. Karena ia dapat kesempatan untuk mengelilingi objek-objek wisata yang ada di Pulau Lombok

Baca Juga :  Ratusan Bikers Honda Semangati Pebalap Indonesia di Sirkuit Mandalika

“ini merupakan pengalaman pertama saya dalam mengikuti gelaran touring dari Honda sangat senang sekali karena saya dapat merasakan sensasi berkendara menggunakan Honda ADV150. Berkendara dengan Honda ADV ini sangat nyaman dan juga lincah. Terima kasih Honda kata lelaki yang akrab disapa Gung Yana,” tuturnya.

Marketing Sub. Dept Head Astra Motor NTB Kresna Murti Dewanto mengatakan community trip kali ini diikuti oleh konsumen dan komunitas yang ada di Pulau Lombok. Rangkaian dari community trip ini semua akan join bersama untuk menonton WSBK yang akan digelar pada Ahad 21 November mendatang.

“Harapannya engagement kami bersama konsumen dan rekan-rekan komunitas HALo semakin kuat, sehingga brand Honda tetap menjadi nomor satu di hati konsumen setia kami,” tutup Kresna. (luk)

 

Komentar Anda