Dikpora Gelar Lomba Gerak Jalan

LOMBA: Untuk memeriahkan HUT Kota Mataram nampak kalangan murid SDN 45 Mataram mengikuti lomba gerak jalan (Sudir/Radar Lombok)

MATARAM—Semarak Kemeriahan Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Mataram ke-23 mulai terlihat. Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Mataram telah melaksanakan lomba gerak jalan. tingkat SD,SMP, SMA/SMK.

Lomba digelar di sepanjang Jalan Pejanggik mulai dari depan Bank Indonesia hingga depan Taman Sangkareang. Para pelajar Kota Mataram beramai-ramai memadati jalan dengan menggelar gerak jalan santai.

“Ini sebagai salah satu bentuk keterlibatan pelajar untuk memeriahkan HUT Kota Mataram. Kegiatan ini diikuti oleh sekolah tingkat SMP dan SMA yang ada di Kota Mataram,” kata Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Mataram, H Sudenom, Selasa kemarin (30/8).

Baca Juga :  Dikpora Selamatkan SMPN 7 Praya

“Ada tiga kriteria penilaian dalam lomba gerak jalan santai ini. Yaitu, kekompakan termasuk keindahan gerakan, kreativitas formasi dan kombinasi gerakan dengan yel-yel, serta keseragaman dalam kostum,” jelas Zarkasyi.  Ada dua kategori yang dilombakan yakni tim putra dan putri. Lomba untuk tingkat SMA digelar lebih dulu. Jumlah peserta yang ikut sebanyak 40 tim.

Selain untuk memeriahkan HUT Kota Mataram melalui kegiatan ini Zarkasy juga mengutarakan ingin memberikan motivasi pada para pelajar untuk semangat mepelajari peraturan baris berbaris (PBB). Kegiatan ini juga diharapkan akan mewadahi para pelajar yang ikut eskul paskibra di sekolah.

Baca Juga :  Status Abal-Abal, Sertifikat Juga Ilegal

Dengan demikian, paling tidak melalui kegiatan seperti ini nantinya lahir kembali pelajar yang bisa berprestasi hingga kancah nasional seperti tahun ini.

“Dua orang pelajar Kota Mataram berhasil masuk Paskibaraka nasional. Ini bisa jadi motivasi,” lanjut Zarkasy.

Untuk hari ini, 68 regu di tingkat SMP siap bersaing. Nampak seperti murid SDN 45 Mataram nampak rapi saat mengikuti lomba. (dir)

Komentar Anda