Diantar Ribuan Pendukung, Makmur-Ahda Daftar Hari Pertama

Pasangan bakal calon wali kota dan bakal calon wakil wali kota H Lalu Makmur Said dan Badruttama Ahda (Muda) mendaftar pada hari pertama di KPU Kota Mataram, Jumat (4/9). (Ahmad Yani/Radar Lombok.)

MATARAM–Pasangan bakal calon wali kota dan bakal calon wakil wali kota H Lalu Makmur Said dan Badruttama Ahda (MUDA) juga mengambil bagian pada hari pertama di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Mataram, Jumat (4/9).

Pasangan mantan Sekda Kota Mataram dan putra sulung Wali Kota Mataram H Ahyar Abduh ini juga menyertai ribuan massa pendukung. Mereka juga diiringi pengurus dan kader partai pengusung yaitu, Partai Gerindra, PKB, PKPI, dan Berkarya. Mereka berkumpul dan bergerak dari bundaran lingkar selatan menuju kantor KPU dengan berjalan kaki. Dengan dukungan dan yel-yel para pendukung dan simpatisan.

Tiba di kantor KPU Kota Mataram, pasangan Makmur-Ahda (MUDA) diterima langsung ketua KPU Kota Mataram, Husni Abidin dan didampingi komisioner KPU lainnya. Paket MUDA jadi pendaftar kedua. Mereka tiba di kantor KPU sekitar pukul 14.30 Wita.
Paket MUDA menyerahkan berkas pendaftaran. Oleh KPU Kota Mataram, pasangan ini juga dinyatakan telah melengkapi persyaratan pendaftaran. “Dari pemeriksaan berkas syarat pendaftaran sudah dinyatakan lengkap,” imbuh Husni.

Usai pendaftaran, balon wali kota Mataram, H Lalu Makmur Said mengajak seluruh masyarakat bersinergi mewujudkan Mataram Mentereng dengan harapan dan cita-cita yang sama membangun Mataram. “Kita berkumpul di tempat ini bukan sekadar untuk mengantarkan Makmur-Ahda ke KPU. Tapi kita berkumpul dengan harapan yang sama, cita-cita yang sama, dan keninginan yang sama melanjutkan dan mewujudkan Kota Mataram yang lebih maju, religius, berbudaya dan siaga menuju Mataram Mentereng,” katanya.

Makmur-Ahda mengajak pendukung dan masyarakat mengikuti proses yang sedang dilakukan oleh KPU. Dengan tetap mengedepankan kesantunan dan ketertiban serta memperhatikan protap kesehatan Covid-19. Lebih lanjut diungkapkan, dengan tambahan dukungan dari Partai Berkarya jadi pelecut semangat, motivasi dan ikhtiar paket MUDA dalam mewujudkan kota Mataram Maju, Siaga, Berbudaya dan Religius. ” Paket MUDA berkomitmen dan sungguh-sungguh bertekad dalam membangun dan memajukan kota Mataram,” ucap mantan Sekda kota Mataram tersebut.(yan)

Komentar Anda