Demokrat Sodorkan Dr Zul ke PKB

Koalisi Demokrat PKB Linier?

Demokrat Sodorkan Dr Zul ke PKB

MATARAM – Belum finalnya keputusan DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) kian memunculkan berbagai spekulasi di pilkada NTB 2018.

Namun demikian, dengan sudah terbentuk paket Syamsul Luthfi-Najamuddin Mustafa di pilkada Lombok Timur dan paket TGH Hasanain Djunaini-Sulhan Muchlis di pilkada Lombok Barat, kian membuka lebar bagi tercipta koalisi linier Partai Demokrat dan PKB di pilkada serentak 2018.

Baca Juga :  14 Calon Ketua DPC Demokrat Ikuti Fit and Proper Test

Ketua DPW PKB Provinsi NTB, Lalu Hadrian Irfani mengakui, belum adanya keputusan DPP PKB terkait arah dukungan di pilkada NTB, masih membuka ruang dan kesempatan bagi terciptanya koalisi PKB dan Partai Demokrat secara linier di pilkada serentak 2018, baik di pilkada NTB dan pilkada kabupaten/kota. “Koalisi linier PKB dan Demokrat masih terus dibahas dan dibicarakan di DPP,” katanya, kepada Radar Lombok, Minggu kemarin (3/12).

Ia mengakui, Partai Demokrat menjadi salah satu parpol calon mitra koalisi yang cukup intens membangun komunikasi politik dengan  PKB. Meski belum ada keputusan final.  “Kita tunggu saja keputusan DPP,” jelasnya.

Menurutnya, ada berbagai hal menjadi acuan dan parameter bagi DPP dalam menentukan parpol mitra koalisi dan arah dukungan di pilkada serentak 2018. Diantaranya, PKB dan parpol mitra koalisi memenuhi persyaratan raihan kursi untuk mengusung pasangan calon, pasangan calon yang diusung tersebut memiliki kans atau potensi kemenangan di pilkada dan berbagai parameter lainnya.  “Semua itu masih dalam pertimbangan DPP,” imbuhnya.

Namun demikian, ia tak menepis dalam komunikasi politik tersebut Partai Demokrat menyodorkan paket Dr Zulkieflimansyah-Sitti Rohmi sebagai kandidat yang diusung di pilkada NTB 2018. Namun, hingga saat ini belum ada keputusan DPP.

“Komunikasi politik masih berlangsung di DPP,” tandasnya.

Baca Juga :  Farin Gerilya Rebut Dukungan Hanura

Ketua DPD Partai Demokrat NTB TGH Mahally Fikri mengatakan, sesuai menjadwalkan ulang maka deklarasi pasangan calon kepala daerah yang  diusung di pilkada  bakal dilaksanakan pekan kedua di Desember ini. Namun Mahally  masih terus merahasiakan parpol mitra koalisi Partai Demokrat di pilkada serentak 2018. Koalisi Partai Demokrat dan parpol mitra koalisi tersebut bakal tercipta secara linier. “Tentu dong, koalisi linier tetap jadi prioritas,” tandasnya. (yan)

Komentar Anda