SELONG – Bupati Lombok Timur H. Haerul Warisin bersurat ke Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenpanRB), Badan Kepegawaian Negara (BKN), termasuk Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI). Surat yang dilayangkan meminta pihak kementerian dan BKN supaya segera menerbitkan SK bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) yang telah dinyatakan lulus pada tahun 2024. ” Surat yang kita layangkan untuk meminta kepastian hukum terhadap PPPK dan CPNS yang telah lulus perekrutan,” kata Warisin.
Dalam surat tersebut bupati menegaskan pentingnya percepatan penerbitan Surat Keputusan (SK) bagi PPPK dan CASN, sehingga mereka bisa segera menjalankan tugas sebagai abdi negara. Warisin menegaskan bahwa kepastian administrasi bagi PPPK dan CASN merupakan hal yang krusial agar mereka dapat segera bekerja sesuai dengan tugas dan fungsinya. “Kami meminta agar PPPK dan CASN yang sudah lulus segera diberikan SK-nya. Ini adalah bentuk kepedulian kami selaku pemerintah untuk memastikan hak-hak mereka terpenuhi dan mereka dapat segera menjalankan tugasnya,” ungkap Warisin.
Menurutnya, surat yang dikirim ini merupakan bagian dari langkah kongkret untuk mendukung percepatan proses administrasi di tingkat pusat. Dengan adanya kejelasan status, para PPPK dan CASN yang telah dinyatakan lulus dapat segera mulai bekerja dan mengabdi kepada masyarakat sesuai bidang masing-masing.” Keterlibatan Menpan RB, BKN, dan DPR RI sangat dibutuhkan dalam mempercepat proses penerbitan SK ini,” imbuhnya.
Dengan adanya dukungan dari pemerintah pusat, diharapkan para pegawai baru dapat segera diangkat dan ditempatkan di unit kerja masing-masing. “Ini bukan hanya tentang administrasi semata, tetapi juga tentang kepastian bagi mereka yang telah berjuang melewati seleksi. Kami berharap dukungan dari MenpanRB, BKN, dan DPR RI agar pengangkatan PPPK dan CASN di Lombok Timur dapat segera terealisasi,” tambahnya.
Percepatan penerbitan SK ini juga akan berdampak pada peningkatan pelayanan publik di Lombok Timur. Dengan bertambahnya tenaga ASN yang resmi diangkat, diharapkan berbagai sektor, terutama pendidikan, kesehatan, dan pelayanan administrasi publik, dapat berjalan lebih optimal.(lie)