BIL Siapkan Posko MTQ

PRAYA-PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok (BIL) resmi menutup operasional posko terpadu angkutan lebaran Idul Fitri 1437 Hijriyah, kemarin (18/7).

Menurut General Manager PT Angkasa Pura I BIL, I Gusti Ngurah Ardita, penutupan posko permenen ini langsung digantikan sebagai posko Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) XXVI dan posko kesehatan. Pihaknya menyiapkan fasilitas ini untuk panita MTQ dalam memberikan informasi. ‘’Posko lebarannya kita tutup tapi langsung kita siapkan sebagai posko MTQ dan posko kesehatan,’’ ungkap Ardita usai acara halal bihalal di BIL, kemarin.

Baca Juga :  MTQ ke XXVII Lotim Resmi Ditutup

Selain itu, pihaknya juga menyiapkan jalur khusus bagi kafilah MTQ. Baik yang datang maupun pulang nantinya. Sehingga mereka bisa merasakan pelayanan maksimal saat baru pertama kali menginjakkan kaki di NTB. ‘’Kita siapkan jalur khusus bagi rombongan MTQ,’’ katanya.

Dijelaskan Ardita, persiapan ini dilakukan untuk tetap menjaga maksimalisasi pelayanan di bandara itu. Terlebih saat ini terjadi lonjakan penumpang yang cukup siginifikan. Seperti terjadi pada H+3 Idul Fitri, lonjakan penumpang melebihi predeksi.

Baca Juga :  Pemprov Dinilai Lembek Hadapi Angkasa Pura

Dimana sebelumnya, pihaknya mempredeksikan penumpang akan mencapai 8 ribu perhari pada puncar arus mudik. Namun, predeksi itu ternyata melebihi target sehingga pihaknya akan terus mempersiapkan pelayanan maksimal. ‘’Dan jumlah penumpang rata-rata sekarang masih mencapai 10 ribu orang perhari,’’ pungkasnya. (dal)

Komentar Anda