Bank BRI Gandeng BUMDes Kembangkan Ekonomi Pedesaan

BUMDES: Direktur Kelembagaan Bank BRI, Kuswiyoto menandatangani kerjasama pengelolaan administrasi manajemen BUMDes bersama Dirjen Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kemendes, PDT dan Transmigrasi, Ahmad Erani Yustika, disaksikan Menteri Kemendes PDT, Transmigrasi, Eko Putro Sanjoyo, serta Gubernur NTB, Dr. TGH. M Zainul Majdi, Rabu (23/11) (LUKMAN HAKIM/RADAR LOMBOK)

MATARAM—Bank BRI bersama Kementerian Desa, PDT, dan Transmigrasi kembali bersinergi dalam mengembangkan ekonomi mikro berbasis pedesaan. Bank BRI dan Kemendes, PDT, dan Transmigrasi melakukan penandatanganan nota kesepahaman tentang pengelolaan administrasi dan manajemen dana desa, serta pengembangan Badan Usaha Milik  Desa (BUMDes).

Penandatanganan dilakukan oleh Direktur Jenderal Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa Kemendes, PDT dan Transmigrasi Ahmad Erani Yustika dan Direktur Kelembagaan Bank BRI Kuswiyoto yang disaksikan langsung Menteri , Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi, Eko Putro Sanjoyo, Gubernur NTB,Dr. TGH. Muhammad Zainul Majdi di sela-sela pembukaan gelaran Teknologi Tepat Guna (TTG) Nasional ke XVIII di halaman Islamic Center, Rabu (23/11).

“Kami sangat bangga bisa ambil bagian dalam usaha pengembangan dan pembangunan ekonomi pedesaan di Indonesia. Terlebih lagi kehadiran unit-unit kerja BRI yang menjangkau pelosok-pelosok Nusantara dalam kredit mikro,” kata Direktur Kelembagaan Bank BRI, Kuswiyoto.

Baca Juga :  Bank Mandiri Genjot Penyaluran Kredit UMKM

Dikatakan, kerjasama ini merupakan bentuk dukungan BRI untuk terus menyokong pembangunan dan pengembangan perekonomian pedesaaan sesuai dengan kearifan lokal masayarakat desa. Sebagai bank dengan nasabah kredit mikro terbesar di Indonesia, yakni 8,6 juta peminjam pada segmen mikro per akhir September 2016, Bank BRI sangat fokus dan terus memberikan inovasi terbaru untuk memberikan kemudahan akses bagi masyarakat mikro khususnya masyarakat pedesaan.

Di setiap desa, Bank BRI menyediakan berbagai fasilitas dan layanan seperti penyediaan dashboard atau sistem yang secara interface tergabung dalam sistem perbankan. Dashboard yang disiapkan berfungsi untuk mendukung efektifitas monitoring, administrasi dan pelaporan rekening kas desa dan rekening operasional BUMDes / BUMDes Bersama. Di lain sisi, Bank BRI juga memelakukan berbagai kegiatan pelatihan kewirausahaan (entrepreneurship) bagi masyarakat desa, BUMDes, dan BUMDes Bersama dalam rangka pengembangan ekonomi desa.

Baca Juga :  Realisasi Rumah Subsidi Terkendala di Perbankan

Bank BRI juga berkewajiban memberikan Literasi Keuangan kepada masyarakat atau lembaga ekonomi desa seperti BUMDes atau BUMdes Bersama, khususnya dalam pemberian informasi mengenai pengajuan pinjaman dan pengelolaanya sesuai dengan ketentuan untuk memperoleh KUPEDES Bank BRI.

Literasi keuangan yang dilaksanakan oleh BRI kepada masyarakat, diharapkan dapat membentuk sinergi kemitraan strategis khususnya bagi masayarakat yang telah bankable untuk menjadi agen BRILink Bank BRI. Bahkan Bank BRI berkomitmen akan melakukan pendampingan dan sosialisasi terhadap tata cara dan proses pendiriaan BUM Desa dan/atau BUM Desa Bersama dengan mempertimbangkan kebutuhan Kemendes PDTT.

“Bank BRI juga akan menyediakan layanan perbankan satu pintu (one stop services) untuk mendukung tata kelola administrasi dan manajemen rekening kas desa dan unit usaha BUMDes,” tutup Kuswito di sela-sela meninjau stand pameran TTG Nasional ke XVIII. (luk)

Komentar Anda