Akbar Tanjung : Kepemimpinan Fauzan Harus Didukung

GIRI MENANG- Politisi senior Akbar Tanjung kemarin bersilaturahmi dengan puluhan pengurus Korp Alumni HMI (KAHMI) Lombok Barat di Giri Menang kemarin. Dalam penyampaiannya, mantan Ketua PB HMI ini meminta seluruh kader himpunan dan KAHMI mendukung pemerintahan Fauzan Khalid. “ Lebih-lebih dia adalah Ketua KAHMI Lombok Barat. Dukungan yang dimaksud tentu harus disertai dengan kritik yang membangun bila memang ada yang menyimpang,” ungkap Akbar langsung kepada Fauzan Khalid yang berada di sampingnya.

Pertemuan Akbar dengan pengurus KAHMI Lombok Barat dimulai sekitar pukul 16.00 Wita. Akbar Tanjung banyak menyampaikan pandangannya berkaitan dengan situasi politik dan sosial Indonesia saat ini. Ia misalnya secara khusus membahas semangat Keislaman, Keindonesiaan dan Kemodernan sebagaimana sebagaimana pokok-pokok fikiran cendekiawan muslim Nurkholis Majid (Cak Nur).

Sebelum ke Giri Menang, Akbar menghadiri  kegiatan di Bima. Setelah itu ia juga menjenguk mantan Bupati Lombok Barat H. Zaini Arony di Lembaga Pemasyarakatan (LP) Mataram.

Bupati Lombok Barat H. Fauzan Khalid menyampaikan terima kasihnya atas kedatangan Akbar Tanjung. “ Apa yang disampaikan oleh beliau akan menjadi motivasi kita bersama,” ungkapnya.(flo)

Komentar Anda