Ahyar Datangi Lokasi Longsor

LONGSOR : Longsor terjadi di Lingkungan Rembiga Timur. Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh menyempatkan diri mengunjungi lokasi ini.

MATARAM– Wali Kota Mataram H. Ahyar Abduh bersama beberapa pejabatnya mendatangi lokasi longsor di Jalan Halmahera 06 Lingkungan Rembiga Timur  Kelurahan Rembiga Kecamatan Selaparang kemarin.

Longsor terjadi pada Jum’at siang (2/12) lalu dan merusak rumah dan kandang sapi.  Lurah Rembiga Sunardi melaporkan kepada wali kota perihal longsor. “ Kejadiannya Jum’at siang,” ungkap Sunardi.

Tidak ada korban jiwa. Untuk kerugian materil, pihaknya belum bisa mengkalkulasikannya. Penyebab terjadinya longsong adalah tekstur tanah yang memang lebih tinggi dan miring. Pihaknya sudah melaporkan kejadian ini ke Camat, BPBD dan Dinas PU.

Baca Juga :  Longsor Sebabkan Tiga Rumah Rusak

Dinas sendiri menyatakan sudah ada koordinasi dengan  Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk  pemasangan beronjong untuk mencegah terjadi longsor susulan.” Dinas PU janji akan memasang beronjongan untuk mencegah longsor susulan,” jelasnya.

Sementara itu Kepala BPBD Kota Mataram Dedi Supriyadi mengatakan, pihaknya sudah terjun ke lokasi musibah, tidak ada korban dan warga yang rumahnya sedikit tertimpa juga tidak ada yang mengungsi.” Sudah kami tinjau, perbaikan nanti lewat Dinas PU,” kata Dedi.

Baca Juga :  Satu Keluarga Tertimpa Longsoran Tebing

Sebab untuk perbaikan di BPBD terbentur anggaran. Surat warga nantinya akan menjadi rujukan BPBD mengajukan permintaan perbaikan kepada Dinas PU.

Dedi mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap semua potensi bencana. Karena hujan akan masih berlanjut sampai tahun 2017 nanti.” Kami imbau masyarakat tetap waspada dengan kondisi cuaca seperti saat ini,” imbuhnya.(ami)

Komentar Anda