Adrian Yasmin Masuk Pelatnas

TANDING: Adrian Yasmin nomor 075 atlet-atletik turun di nomor 400 meter gawang kala bertanding di PON 2016 llau (ABDI /RADAR LOMBOK)

MATARAM—Pengurus Besar (PB) Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) resmi memanggil atlet cabang olahraga (cabor) atletik asal NTB, Adrain Yasmin. Atlet yang satu ini dipanggil untuk mengikuti Pelatnas dan akan diturunkan di nomor 400 meter gawang.

Sekretaris PASI NTB, Akrin Ibrahim mengatakan, Adrian Yasmin dipanggil melalui surat bernomor 228/PB.PASI/St. M/V/2017. Pemanggilan tersebut berkenaan dalam rangka untuk mengikuti kejuaraaan-kejuaraan. Baik tingkat nasional maupun internasional dan  persiapan menuju SEA Games 2017 di Malaysia, Agustus mendatang.

“Adrian sudah tiba di mess pelatnas PB PASI Perum Nirwana Golden Park , Cibinong dan diminta langsung menghubungi pelatinya Kikin Ruhuddin,” terangnya kepada Radar Lombok, Senin (5/6).

Baca Juga :  Jateng Juara Umum Kejurnas Silat PPLP

Dipangilnya Andrian tidak lain karena catatan prestasi selama ini. PB PASI memanggilanya untuk digenjot persiapan SEA Games dan Asian Games.

Terpisah, Adrian Yasmin mengatakan, pihaknya sudah berada di Bogor untuk menjalani Pelatnas persiapan SEA Games dan Asian Games 2018 mendatang. “Alhamdullah akhirnya saya bisa masuk  SEA Games 2017 di Malaysia, seacara otomatis saya juga bisa mengikuti Asian Games 2018 mendatang,” ujarnya.

Baca Juga :  Atlet Pencak Silat KLU Selalu Tembus Nasional

Dengan masuknya di Pelatnas, ia berharap agar bisa menempuh catatan waktu 50,90 detik. Catatan ini agar bisa meraih prestasi yang membanggakan.

Diketahui, saat ini ia berhasil mencatatkan waktunya saat mengikuti Singapore Open dengan catatan waktu 51.52 detik.  Catatan ini lebih bagus jika dibandingkan dengan prestasinya saat turun di Pekan Olahraga Nasional (PON) Jawa Barat, dengan catatan waktu 51.83, September lalu. (cr-adi)

Komentar Anda