2 Satker Kanwil Kemenkumham NTB Sabet Juara Kinerja Berbasis Anggaran

Pemberian penghargaan oleh Kakanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) NTB, Ratih Hapsari Kusumawardani, dalam acara Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pelaksanaan Anggaran 2024, Senin (29/4) di Aula Tambora Kanwil DJPb NTB. (IST FOR RADAR LOMBOK)

MATARAM–Sebanyak 2 Satuan Kerja (Satker) pada Kanwil Kemenkumham NTB menerima penghargaan Terbaik I dan II dalam kategori Satker Pagu Anggaran Kecil Semester II Tahun 2023. 2 Satker tersebut yaitu Terbaik I Lapas Terbuka Lombok Tengah dan Terbaik II Bapas Sumbawa.

Penghargaan tersebut diserahkan oleh Kakanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) NTB, Ratih Hapsari Kusumawardani, dalam acara Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Pelaksanaan Anggaran 2024, Senin (29/4) di Aula Tambora Kanwil DJPb NTB.

Baca Juga :  Menteri Hukum dan HAM Resmikan Politeknik Pengayoman Indonesia

Menurut Parlindungan, penghargaan ini dapat diraih karena Kanwil Kemenkumham NTB selalu melakukan pengelolaan keuangan dengan cermat sesuai dengan Rencana Penarikan Dana (RPD) serta Kalender Kerja. “Kami terus berupa menyajikan laporan keuangan yang sesuai standar akuntansi pemerintah dan melakukan pengendalian internal secara berkelanjutan,” tutur Parlindungan.

“Jajaran Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham NTB menyampaikan apresiasi kepada seluruh pegawai Kemenkumham NTB atas penghargaan yang diterima dan semoga dapat terus ditingkatkan sehingga berdampak positif terhadap peningkatkan kinerja di Kementerian Hukum dan HAM,” lanjutnya.

Baca Juga :  Berhasil Wujudkan Pelayanan Prima, Lapas Lombok Barat Kanwil Kemenkumham NTB Dikunjungi KemenPANRB

Dalam kesempatan terpisah, Menkumham Yasonna H Laoly mengatakan, jajarannya selalu meningkatkan kinerja dan kualitas belanja negara untuk mengakselerasi pertumbuhan ekonomi secara nasional. “Ini juga menunjukkan bahwa kami makin fokus melayani masyarakat dan mendukung pertumbuhan ekonomi nasional,” ungkap Yasonna.
(Ilyas)