11.095 Pendaftar Tes SBMPTN Unram Terpental

UNRAM
UNRAM

MATARAM – Penerimaan mahasiswa Universitas Mataram (Unram) melalui jalur tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) tahun akademik 2018/2019, Selasa kemarin telah diumumkan secara resmi. Sebanyak 11.095 orang pendaftar yang mengikuti tes jalur SBMPTN dinyatakan tidak lulus dari total jumlah peserta 12.946 pendaftar. Sebanyak 1.851 orang pedandaftar dinyatakan tepental alias tidak diterima Unram.

Pengumuman hasil tes SBMPTN 2018 Unram dan secara nasional sudah bisa diakses oleh pendaftar calon mahasiswa secara online melalui laman resmi www.sbmptn.ac.id.  Sebelumnya pendaftar yang mengikuti tes SBMPTN berjumlah 12.946. Diantaranya terdapat sebanyak 547 orang terdaftar sebagai peserta beasiswa program Bidikmisi yang diumumkan Selasa 3 Juli 2018.

Baca Juga :  Dikpora Bantah Isu Pembubaran Vokasi Unram

Ketua Panitia Panlok 65 Mataram SNMPTN/SBMPTN, Prof  H Lalu Wiresapta Karyadi emaparkan, SBMPTN 2018 merupakan seleksi berdasarkan hasil ujian tulis berbasis cetak (UTBC), ujian tulis berbasis komputer (UTBK), atau kombinasi hasil ujian tulis dan ujian keterampilan calon mahasiswa. 

Baca Juga :  7.500 Pendaftar Jalur Tes Mandiri Unram

“Target jumlah diterima mahasiswa baru jalur SBMPTN ini hanya 1.495 orang. Tapi karena ada calon mahasiswa yang lulus lewat jalur SNMPTN tidak mendaftar ulang, maka ditambah kuotanya menjadi 1.851 guna mengisi kekosongan kursi,” kata Prof Wiresapta, Selasa kemarin (3/7).

Komentar Anda
1
2